Review Gamesir G4S, Gamepad Multiplatform Terbaik Dikelasnya

Halo para pembaca setia overclockingid.com. Kali ini kami kedatangan sebuah gamepad multiplatform dari GameSir yang bernama GameSir G4s. GameSir merupakan merek dagang global gamepad yang bermarkas di Hongkong, China. GameSir berafiliasi langsung dengan perusahaan Wise Team Technology DevelopmentLimited yang memiliki banyak cabang di berbagai negara seperi Amerika Serikat dan China. 

Tak peduli platform konsol atau sistem operasi (OS) yang kamu gunakan, semuanya bisa dimainkan menggunakan GameSir G4s ini. Hadir sebagai pembaruan dari seri G3 dan generasi keempat, GameSir G4s menjanjikan keunggulan bagi penggunanya yang ingin bermain gim di platform Android, Windows, dan PlayStation 3 (PS3).

Paket Penjualan

P_20190307_143746_vHDR_On_HP

Di dalam kotak, GameSir menyertakan kabel charger USB, dongle Bluetooth, dan kontroler G4s itu sendiri tentunya.

P_20190307_144041_vHDR_On_HP

Apa yang ada di dalam paket penjualan kami rasa sudah cukup lengkap untuk langsung digunakan user tanpa harus membeli perangkat pendukung tambahan lainnya.

Desain

P_20190307_144150_vHDR_On_HP

Gamepad GameSir G4s ini menggunakan layout dengan left stick (Analog kiri) yang berada di atas dan D-pad yang ada di bawah seperti pada kontroler xbox. Dilengkapi dengan lampu LED pada bagian Face Button (tombol X, Y, A, B) dan Home Button (tombol berlogo g di tengah) membuat Gamepad ini terlihat sangat ber-estetika.

P_20190307_144219_vHDR_On_HP

Pada bagian kiri atasnya terdapat empat buah lampu LED yang berfungsi sebagai indikator baterai gamepad tersebut. Lalu untuk grip atau pegangannya sendiri menggunakan bahan karet yang membuat gamepad ini sangat nyaman dan tidak licin saat kita gunakan walaupun tangan kita dalam keadaan berkeringat.

Comments are closed.