Pertarungan Epik Free Fire World Series SEA 2024 Fall Segera Dimulai!

OverclockingID – Ajang bergengsi Free Fire World Series Southeast Asia (FFWS SEA) 2024 Fall akan segera berlangsung, menampilkan pertarungan seru antara tim-tim esports terbaik di Asia Tenggara. Kompetisi ini akan dimulai pada 16 Agustus 2024 dengan babak Knockout Stage yang digelar secara hybrid hingga 29 September 2024. Sebanyak 18 tim akan bersaing memperebutkan posisi 12 besar untuk lolos ke babak Point Rush dan Grand Finals yang akan digelar di Surabaya, Jawa Timur pada 11-13 Oktober 2024. Sang juara akan membawa pulang hadiah utama dari total prize pool sebesar US$300.000, sekaligus mendapatkan gelar sebagai raja Free Fire Asia Tenggara.

Team Falcons: Sang Juara Bertahan yang Siap Tampil Dominan

Team Falcons, juara bertahan FFWS SEA 2024 dari Thailand, menjadi salah satu tim yang paling diwaspadai pada musim Fall ini. Dengan status sebagai juara dunia usai memenangkan Esports World Cup 2024: Free Fire pada Juli lalu, Team Falcons siap mempertahankan gelar mereka. Dipimpin oleh Thanakorn Chompoorat alias PETER, tim ini menegaskan tekadnya untuk kembali meraih kemenangan. “Kami lebih suka membiarkan prestasi kami yang berbicara. Kami sudah memenangkan FFWS SEA 2024 Spring dan EWC 2024: Free Fire tahun ini. Menjadi juara back-to-back di musim Fall akan menjadi warisan kami sebagai tim terkuat di Asia Tenggara dan dunia,” ujar PETER.

Dalam FFWS SEA 2024 Fall, Team Falcons akan bertarung di Grup B bersama RRQ Kazu dari Indonesia, Expand dan Todak dari Malaysia, serta GOW Esports dan HUA Esports dari Vietnam. Pertemuan mereka dengan RRQ Kazu, musuh bebuyutan dari Indonesia, menjadi salah satu momen yang paling dinantikan.

Misi Besar Tim Indonesia untuk Juara di Hadapan Pendukung Sendiri

Meski Team Falcons menjadi juara bertahan, 17 tim lainnya siap untuk menghentikan dominasi mereka, termasuk lima tim Indonesia: EVOS Divine, RRQ Kazu, Indostars, ONIC Olympus, dan Bigetron Delta. Sebagai tuan rumah babak puncak FFWS SEA 2024 Fall, tim-tim Indonesia memiliki motivasi besar untuk membawa pulang trofi ke tanah air. “Kami telah belajar dari pengalaman di dua turnamen internasional terakhir. Kali ini, sebagai tuan rumah, kami akan melakukan segalanya untuk menjadi juara FFWS SEA 2024 Fall demi Indonesia,” ungkap Coach EVOS Divine, Muhammad Afaiq (STREET).

Malaysia dan Vietnam Siap Berikan Kejutan Besar

Tim dari Malaysia dan Vietnam juga siap memberikan persaingan sengit. Tim Expand dari Malaysia, yang tergabung di Grup C, diprediksi akan menjadi kuda hitam di turnamen ini. Kapten tim Expand, Putera Iskandar Zulkarnain (2FAST), mengatakan, “Baik kalah maupun menang, kami percaya ini adalah bagian dari proses untuk menjadi versi terbaik dari EXPAND. Kami bertekad mengibarkan bendera Malaysia di panggung dunia.”

Tak ketinggalan, tim-tim dari Vietnam seperti P Esports dan WAG juga siap memberikan kejutan. Pada FFWS SEA 2024 Spring, P Esports berhasil menduduki posisi kedua dan menggulingkan tim-tim kuat seperti Buriram United Esports dan EVOS Divine. Coach P Esports, Đoàn Ngọc Phước (DNP), menegaskan, “Kami siap membuat semua tim merasa kecil di hadapan kami.”

Jadwal dan Informasi Penting FFWS SEA 2024 Fall

Babak Knockout Stage FFWS SEA 2024 Fall akan dimulai pada 16-18 Agustus 2024 dan berlangsung selama enam pekan hingga 29 September 2024. Setelah jeda paruh musim pada 6-8 September 2024, tim yang finis di 12 besar akan melanjutkan perjuangan di babak Point Rush dan Grand Finals pada 11-13 Oktober 2024 di Surabaya. Pemenang turnamen ini akan membawa pulang hadiah utama dan kesempatan mewakili Asia Tenggara di FFWS 2024 Global Finals di Brazil pada November.

FFWS SEA 2024 Fall mengusung slogan ‘Fight Your Legacy’, mendorong semua tim untuk meninggalkan warisan berharga di dunia esports Free Fire. Anda bisa menyaksikan pertandingan FFWS SEA 2024 Fall setiap hari Jumat, Sabtu, dan Minggu melalui kanal YouTube, TikTok, dan Facebook Free Fire Esports ID mulai pukul 17.30 WIB. Jangan lewatkan momen-momen seru dalam pertarungan tim-tim terbaik Asia Tenggara!