OverclockingID – Intel secara resmi mengumumkan bahwa seri Core Generasi ke-14 atau Raptor Lake Refresh menandai berakhirnya skema branding lama Intel sesuai spekulasi sebelumnya. Intel tidak membuang waktu untuk mengonfirmasi bahwa penamaan Core i# akan beralih ke Core # dimulai dari seri Meteor Lake yang akan datang.
Keputusan ini dipicu oleh berbagai rumor yang mengisyaratkan penamaan yang tidak biasa seperti Core 1002H dan Core Ultra 100H. Dengan beredarnya spekulasi tersebut, Intel tidak memiliki pilihan lain selain mengonfirmasi bahwa merek “Core i” yang sudah dikenal luas akan digantikan dengan sesuatu yang berbeda dimana menariknya sejalan dengan sistem penamaan pada AMD Ryzen.
Anehnya, Intel belum menyebutkan apa pun tentang seri desktop Generasi ke-14 hingga kemarin. Peluncuran seri i9-14900K, i7-14700K, dan i5-14600K saat ini menandai berakhirnya sebuah era, karena ini adalah model-model terakhir yang menyandang penamaan “Core i”.
Seri Core Generasi ke-14 akan diperluas dengan menyertakan chip mobile, khususnya sebagai bagian dari seri HX 55W, yang menargetkan laptop gaming kelas atas. Setelah CPU ini memulai debutnya, bersama dengan rencana rilis model 65W untuk desktop yang direncanakan Intel pada awal tahun 2024, SKU ini akan menandakan berakhirnya generasi khusus ini.
Oleh karena itu, generasi CPU Intel Core yang akan datang untuk desktop disiapkan untuk memperkenalkan skema branding baru. Hal ini berpotensi melibatkan nomenklatur seperti “Core Ultra 200,” dengan sebutan “Ultra” yang menandakan penggunaan teknologi silikon baru. CPU tanpa kode “Ultra” mungkin akan menggunakan arsitektur generasi sebelumnya, sebuah pola yang kemungkinan akan segera terjadi di jajaran mobile/laptop.
Sumber: Intel via @momomo_us