ASUS Zenfone 8, Smartphone Kencang, Ringkas dan Pas di Saku Untuk Mobilitas

OverclockingID – Hari ini, ASUS Indonesia mengumumkan kehadiran Zenfone 8, generasi terbaru, tercepat dan teringkas dari keluarga smartphone Zenfone yang inovatif. Zenfone 8 merupakan smartphone 5,9 inci berperforma tinggi dengan desain ramah di saku yang sangat mudah digunakan dan dibawa. Ini juga merupakan penerima dari Red Dot 2021 Product Design Award yang bergengsi, sebuah penghargaan atas kualitas desain terbaik.

JAGOAN YANG RINGKAS

Zenfone 8 adalah Zenfone paling kuat yang pernah ada. Ini didukung oleh 5 nm unggulan Qualcomm Snapdragon 888 5G Mobile Platform, dan fitur hingga 16 GB, 6400 Mbps LPDDR5 RAM serta 256 GB ROM. RAM hingga 16% lebih cepat dari RAM LPDDR5 standar, CPU hingga 25% lebih cepat dari generasi sebelumnya, dan kinerja grafis yang ditingkatkan hingga 35% dari biasanya, memampukan Zenfone 8 bekerja dengan mudah untuk tugas apa pun.

BATERAI PENUH TENAGA 4000 mAh

Meskipun ukurannya ringkas dan ramah di kantong, Zenfone 8 memiliki baterai berkapasitas tinggi 4000 mAh yang memampukan Zenfone 8 bekerja lebih lama, dengan adaptor HyperCharge 30 watt untuk pengisian cepat.

Mode Sistem baru di ZenUI 8 memungkinkan pengguna untuk memilih antara masa pakai baterai dan kinerja tergantung pada kebutuhan mereka, dengan beberapa mode otomatis yang dapat mudah dialihkan saat penggunaan. Advanced Mode juga memungkinkan pengguna menyempurnakan parameter kinerja baterai sesuai dengan selera mereka.

PENGALAMAN VISUAL YANG MEMUKAU: 120Hz SAMSUNG AMOLED DISPLAY

Layar AMOLED 120 Hz ultra cepat dengan waktu respons 1 ms memastikan scrolling berasa halus dan visual bebas blur. Layarnya juga bersertifikat HDR10+ untuk menghadirkan detail bahkan dalam pemandangan paling gelap sekalipun. Dan dilindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus terbaru dan terkuat yang pernah ada, yang diuji untuk tahan jatuh hingga dua meter.

PRO-GRADE SONY KAMERA

Kamera wide-angle utama Sony IMX686 64 MP dan Sony IMX363 12 MP ultrawide memungkinkan lebih banyak kebebasan untuk komposisi, dan juga dapat mengambil bidikan makro yang luar biasa. Dikombinasikan dengan sensor utama, kamera ultrawide juga memungkinkan pemotretan HDR yang mengesankan dan meningkatkan kecerahan gambar gelap hingga 4X.

Zenfone 8 memberikan pengalaman merekam video tidak seperti smartphone lainnya. Kamera wide-angle menampilkan perekaman video 8K 30 fps yang terdepan di industri dengan stabilisasi gambar elektronik, dan kamera sudut ultrawide menawarkan perekaman 4K 60 fps, memungkinkan pengguna untuk menangkap setiap momen dalam detail berkualitas tinggi. Generasi ini hadir dengan fitur video baru, termasuk HyperSteady, Free Zoom, dan mode video Pro untuk memberikan sentuhan profesional pada video. Dengan tiga mikrofon, Zenfone 8 merekam audio berkualitas tinggi saat memotret, dan audio juga dapat dioptimalkan dengan fungsi seperti Filter Angin, Fokus Mikrofon, dan Fokus Akustik untuk memfokuskan dan mengisolasi suara objek yang dipilih.

KETERSEDIAAN, HARGA & PROMO:

ASUS Zenfone 8 akan resmi diluncurkan di pasar Indonesia pada 15 Oktober 2021 mulai pukul 21:00 WIB, dengan dua varian sebagai berikut:

Zenfone 8 dengan RAM 8GB / ROM 128GB (Obsidian Black/Horizon Silver) seharga Rp7.999.000.

Zenfone 8 dengan RAM 16GB / ROM 256GB (Obsidian Black/Horizon Silver) seharga Rp11.999.000.