28 Tahun Telkomsel: Konsisten Dampingi Masyarakat dan Berkontribusi Untuk Kemajuan Bangsa

OverclockingID – Telkomsel telah hadir selama 28 tahun mendampingi masyarakat dan konsisten untuk terus bergerak maju berkontribusi untuk kemajuan bangsa. Selama perjalanan tersebut, Telkomsel terus memperkuat perannya sebagai penyedia layanan dan solusi gaya hidup digital mobile kelas dunia.

Memaknai usia 28 tahun ini, Telkomsel mengusung semangat #BersamaJadiTerdepan untuk membuka semua peluang kemajuan dalam memperkuat inklusi ekosistem digital di Indonesia secara berkelanjutan melalui tiga pilar digital, yakni sebagai penyedia Digital Connectivity, Digital Platform, dan Digital Service yang andal untuk menghadirkan solusi serta inovasi layanan yang sesuai kebutuhan masyarakat.

Transformasi Telkomsel hingga usia 28 tahun sebagai perusahaan telekomunikasi telah diwujudkan dengan melakukan peningkatan/pengalihan (upgrade) layanan jaringan 3G ke 4G/LTE pada 504 kota/kabupaten di Indonesia yang sudah dimulai sejak tahun 2022 dan akan segera dituntaskan pada pertengahan 2023.

Semangat Telkomsel untuk terus bersama jadi terdepan dalam membuka lebih banyak peluang bagi pelanggan dalam mendapatkan akses broadband yang andal, terus tercermin pada konsistensi perusahaan untuk mewujudkan berbagai upaya sinergi dan integrasi. Salah satu wujud nyata tersebut yakni dengan berproses menghadirkan inisiatif layanan Fixed Mobile Convergence (FMC) melalui penandatanganan Perjanjian Pemisahan Bersyarat (Conditional Spin-off Agreement/CSA) dengan TelkomGroup untuk mengintegrasikan layanan IndiHome ke Telkomsel, dan diharapkan keseluruhan proses dapat segera dirampungkan.

Telkomsel juga memperluas model bisnis layanan streaming video MAXstream yang kini memperkuat peran menjadi publisher sejumlah film yang tayang di bioskop, yang berkolaborasi dengan sejumlah rumah produksi dan sineas lokal.

Untuk segmen B2B, melalui unit bisnis Telkomsel Enterprise yang fokus menghadirkan solusi bisnis untuk pelanggan korporasi, industri, serta Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), hingga instansi pemerintah, melalui portofolio layanan lengkap yang dapat disesuaikan, mulai dari layanan konektivitas, advanced network services termasuk private network, solusi komunikasi dan kolaborasi, consumer insight, digital advertising, financial services, cloud management, cyber security, fleet management dan Internet of Things (IoT).

Berbagi kemeriahan hari jadi ke-28 sekaligus mengapresiasi seluruh pelanggan setia, Telkomsel menghadirkan beragam program loyalitas pelanggan yang dapat diperoleh dengan menukarkan Telkomsel Poin, seperti Promo Kuota Hepi untuk bisa mendapatkan ekstra data 28 GB, Promo Anniversary Flash Sale untuk mendapatkan diskon spesial di 33 mitra pilihan seperti McDonalds, KFC, Eatlah, Hoka Hoka Bento dan lainnya, hingga Program Anniversary Give Away untuk mendapatkan pulsa senilai Rp 50 ribu. Untuk info lebih lanjut terkait seluruh program loyalitas tersebut dapat diakses melalui Aplikasi MyTelkomsel, akun Instagram @telkomselpoin dan @telkomsel.